Solusi Mengatasi Pembatasan Reward Coin Tiktok


    Sebagaimana yang pernah penulis singgung pada artikel sebelumnya; Tiktok merupakan aplikasi media sosial yang sangat digandrungi oleh banyak muda-mudi masa kini. Berkat aplikasi ini kita bisa menggali informasi terbaru secara cepat dan instan. Bahkan saat ini Tiktok semakin menunjukkan eksistensinya dengan meluncurkan fitur terbarunya yaitu Tiktok Shop, jadi selain mencari informasi kita juga bisa beli-beli produk menarik dari satu aplikasiNah, untuk temen-temen yang sudah lama main Tiktok mungkin pernah dibuat risih oleh masalah pembatasan reward coin yang kurang lebih berbunyi sebagaimana berikut;
Tidak bisa mendapatkan reward sekarang karena akun anda dibatasi. Coba lagi nanti
    Kasus ini pernah penulis alami sendiri waktu itu, pemberitahuan tersebut biasanya akan muncul ketika kita akan melakukan klaim coin tugas harian. Tentunya pembatasan ini membuat beberapa pengguna Tiktok merasa kesal, tugas sudah selesai kita laksanakan imbalannya justru malah tertahan imbas dari pembatasan reward coin tersebut. Namun tidak perlu risau tidak perlu khawatir, bukan berarti kendala ini mustahil untuk diatasi. Barangkali temen-temen Tiktok ada yang mengalami kejadian yang serupa dengan mimin di bawah ini telah dirangkum step by step cara mengatasi pembatasan reward coin Tiktok;

1. Buka aplikasi Tiktok menggunakan akun kalian masing-masing, kemudian beralih ke tab 'Profil' lalu silakan temen-temen ketuk 3 garis yang ada di sudut kanan atas layar.


2. Maka akan muncul sembulan dari bawah yang berisi beberapa pilihan menu, silakan temen-temen pilih menu 'Pengaturan dan Privasi'.


3. Lantas kalian akan dialihkan ke tampilan Pengaturan dan Privasi. Disana ada banyak pilihan menu yang tersedia, silakan sobat Tiktok pilih menu 'Pusat aktivitas'.


4. Setelah berhasil masuk ke Pusat aktivitas, selanjutnya silakan temen-temen hapus 'Riwayat tontonan' dan 'Riwayat pencarian'. Setelah keduanya dihapus maka kalian sudah bisa melakukan klaim reward coin seperti sediakala.


Sekian dan Semoga bermanfaat 🌟

Post a Comment for "Solusi Mengatasi Pembatasan Reward Coin Tiktok"