Diduga Bahasa Gaul Asli, Ternyata Ini Asal Usul Istilah Gocap, Gopek hingga Cepek
Pernah dengar orang bilang 'Gope', 'Goceng', 'Ceban' ketika bahas seputar uang, beli-beli atau bayar utang? Apa yang kalian ketahui dari sebutan-sebutan tersebut? Barangkali ada yang satu pengalaman dengan penulis; saat pertama kali mendengarnya penulis sempat mengira itu adalah sebutan bahasa gaul untuk nominal uang tertentu yang diciptakan oleh orang-orang Jawa baratan sendiri; khususnya Jakarta. Akan tetapi setelah menelusuri lebih lanjut ditemukanlah satu fakta bahwa istilah-istilah yang penulis sangka bahasa gaul khas Jakarta dan Jawa Barat sekitarnya tersebut ternyata bukan murni benar-benar berawal dari Jabar melainkan itu adalah bilangan-bilangan Mandarin yang umumnya diucapkan oleh masyarakat Tionghoa berdialek Hokkian.
Jika istilah-istilah tersebut murni berasal dari bahasa Mandarin, lantas bagaimana bisa sering diucapkan di Indonesia? Ternyata cikal bakal masuknya istilah-istilah tersebut ke Indonesia berakar dari para imigran Tionghoa yang berasal dari sekitar provinsi Fujian, Tiongkok. Mereka datang ke Indonesia untuk berdagang dan semakin akrab dengan masyarakat pribumi kelas menengah ke bawah, dalam menjalankan transaksi jual beli mereka berinteraksi dengan masyarakat Pribumi menggunakan istilah-istilah tersebut sehingga lambat laun bahasa tersebut akhirnya kalangan Pribumi ramai-ramai ngikut menggunakan istilah asing tersebut dan populer hingga sekarang.
Terkait penyebarannya; istilah ini mungkin lebih dominan familiar di daerah Jawa baratan daripada daerah timuran mengingat titik penyebaran awalnya berasal dari kota Jakarta selaku kota sentral perdagangan para imigran asing, selanjutnya istilah mandarin tersebut merambah lebih luas lagi hingga ke kota-kota besar seperti Medan, Riau, Kep. Bangka Belitung, Palembang, Pontianak, Tarakan, Surabaya hingga Makassar.
Bilangan dalam bahasa Mandarin ada banyak sekali mulai dari satuan, puluhan hingga jutaan sehingga tidak mungkin jika dipaparkan seluruhnya, kalaupun harus dipaparkan lebih rinci mungkin alangkah lebih baik jika dibuat artikel terpisah tentang bilangan dalam bahasa Mandarain. Namun di sini penulis rangkumkan beberapa saja yang umum digunakan dalam dunia perdagangan dan jual beli;
- Gocap : 50
- Cepek : 100
- Gopek : 500
- Seceng : 1000
- Noceng : 2000
- Goceng : 5000
- Ceban : 10.000
- Goban : 50.000
- Cepek Ceng : 100.000
- Cetiao : 1.000.000
- Gotiao : 5.000.000
Sekian dan Semoga bermanfaat 🌟
Post a Comment for "Diduga Bahasa Gaul Asli, Ternyata Ini Asal Usul Istilah Gocap, Gopek hingga Cepek"
Aturan berkomentar di Blog MH :
- Silahkan berkomentar dengan yang baik, sopan dan santun
- Tidak berkomentar negatif atau merendahkan pihak tertentu
- Jika ingin BW, mohon tidak menyisipkan link aktif di kolom komentar. Cukup dengan komentar biasa, pasti akan admin BW balik
- Komentar yang tidak taat aturan tidak akan ditampilkan
Terima Kasih atas pengertian dan perhatiannya :)