Mengenal Program Studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI)

    Di awal munculnya dahulu Islam hanya dilihat sebagai sebuah agama yang hanya mengajarkan mantra, tirakat dan hal-hal sakral semacamnya pada pemeluk-pemeluknya, namun searah dengan berjalannya waktu hingga saat ini Islam telah dipandang sebagai basis ilmu pengetahuan. Hal tersebut bisa dibuktikan dengan banyaknya cabang ilmu pengetahuan yang berpedoman pada hukum-hukum keislaman dan banyak dikaji di lembaga-lembaga pendidikan keislaman; Madrasah, Pondok Pesantren hingga Perguruan Tinggi Keislaman sebagaimana adanya yang kita lihat saat ini.

    Setelah sebelumnya penulis mengulas singkat jurusan Bahasa Sastra Arab dan Hukum Keluarga (Al-Ikhwal Al Syahsyiah), maka berikutnya ada satu jurusan studi di UIN KHAS yang tidak kalah menarik mimin perkenalkan yaitu Manajemem Pendidikan Islam atau lebih akrab disingkat MPI yang masih masuk ke dalam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK). 

Mengenal Program Studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI)
Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan

    Sobat UIN yang merasa memiliki bakat, potensi dan kemampuan mengajar sangat cocok untuk mengambil Program Studi ini sebagai pilihan utama, sebab dengan mengambil jurusan studi ini kalian akan berpeluang untuk menjadi pengajar di Sekolah, Madrasah, Perguruan Tinggi, Pondok Pesantren, menjadi tenaga administrasi, penulis bahkan juga peneliti. Disamping itu lulusan Program Studi Manajemen Pendidikan Islam juga senantiasa dibutuhkan setiap tahunnya di lembaga-lembaga pendidikan dan pengajaran.

    Dari apa yang telah penulis paparkan diatas kita sudah bisa membayangkan secara sepintas model mata kuliah yang akan dipelajari nantinya tidak jauh-jauh dari ilmu kependidikan, kepengajaran dan yang berkaitan dengannya. Lebih detailnya; pada uraian dibawah ini telah penulis sodorkan list mata kuliah yang sempat ditempuh oleh rekan mahasiswa mimin di jurusan Manajemen Pendidikan Islam tahun ajaran 2023 - 2024 mulai dari semester 1 hingga akhir.

Semester 1

Ilmu Pendidikan
Studi Qur'an dan Tafsir Tarbawi
Studi Hadis dan Hadis Tarbawi
Pancasila
Pendidikan Kewarganegaraan
Bahasa Indonesia
Pengantar Studi Islam
Bahasa Arab
Bahasa Inggris
Filsafat Umum

Semester 2

Perkembangan Peserta Didik
Filsafat Pendidikan
Teori Belajar dan Pembelajaran
Fiqih
Dasar-Dasar Manajemen
Manajemen Pendidikan Islam
Manajemen Hubungan Masyarakat
Peradaban Islam dan Islam Nusantara
Akhlak Tasawwuf

Semester 3

Statistika Pendidikan
Etika Profesi Tenaga Kependidikan
Manajemen Kurikulum dan Program Pendidikan
Manajemen Sumber Daya Pendidik dan Tenaga Kependidikan
Manajemen Perkantoran dan Ke-TU-An
Kepemimpinan Pendidikan Islam
Prilaku dan Komunikasi Organisasi Pendidikan

Semester 4

Pengadaan Barang dan Jasa
Manajemen Berbasis Sekolah, Madrasah dan Pesantren
Manajemen Sarana dan Prasarana
Manajemen Pembiayaan Pendidikan
Supervisi Pendidikan Islam
Metode Penelitian Kuantitatif Manajemen Pendidikan Islam
Manajemen Diklat

Semester 5

Pendidikan Entreprenership
Manajemen Mutu Terpadu dalam Pendidikan
Manajemen Layanan Khusus
Teknik Pengambilan Keputusan
Metode Penelitian Kualitatif Manajemen Pendidikan Islam
Manajemen Konflik

Semester 6

Manajemen Kelas
Psikologi Manajemen
Sistem Informasi dan Aplikasi Komputer Manajemen
Analisis Kebijakan Pendidikan Islam
Microleading
Manajemen Perpustakaan

Semester 7

PLP
KKN
Skripsi

Sekian dan Semoga bermanfaat 🌟

Post a Comment for "Mengenal Program Studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI)"